Thursday, December 1, 2016

RPP IPS Kelas 1 "Kasih Sayang dalam Keluarga"



RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Sekolah               : SDN Kepatihan 07
Mata Pelajaran  : IPS
Kelas/Semester   : I/1
Materi Pokok     : Kasih Sayang dalam Keluarga
Waktu                 : 2 x 35 menit
Tangggal            : 12 Oktober 2016

A.    Standar Kompetensi :
1. Memahami identitas diri dan keluarga, serta sikap saling menghormati dalam kemajemukan keluarga

B.     Kompetensi Dasar
1.3 Menceriterakan kasih sayang antar anggota keluarga

C.    Indikator Pembelajaran
1.      Menjelaskan kasih sayang orang tua kepada anak
2.      Menjelaskan kasih sayang anak kepada orang tua
3.      Menceritakan kasih sayang anggota keluarga

D.    Tujuan Pembelajaran
1.      Setelah mendengarkan penjelasan guru, siswa mampu menjelaskan kasih sayang orang tua kepada anak dengar benar
2.      Setelah mendengarkan penjelasan guru, siswa mampu menjelaskan kasih sayang anak kepada orang tua dengan benar
4.      Setelah mendengarkan penjelasan guru, siswa mampu menceritakan kasih sayang anggota keluarga dengan benar

E.     Materi Pembelajaran
1. Kasih Sayang Orangtua kepada anak
2. Kasih sayang anak kepada orang tua
3. Kasih sayang anggota keluarga

F.     Model dan Metode Pembelajaran
1.      Model : Pembelajaran Langsung (Direct Intruction)
2.      Metode : Ceramah, Diskusi, Tanya jawab, dan Penugasan

G.    Langkah-langkah Pembelajaran
No.
Kegiatan Pembelajaran
Pendidikan Karakter Bangsa
1.
Kegiatan awal (10 menit)
·         Siswa berdoa bersama, mengucapkan salam, membaca teks Pancasila, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan absensi.
·         Guru menanyakan kabar dan mengecek kesiapan siswa.
·         Sebelum masuk pada materi pelajaran guru melakukan apersepsi dengan mengajak siswa bernyanyi. Contoh:
1.      Guru mengajak siswa untuk menyanyikan lagu “Sayang Semuanya”
2.      Guru menjelaskan mengenai maksud dari lagu tersebut
·         Guru menjelaskan tujuan pembelajaran dan kompetensi yang ingin di capai

Religius, disiplin, bersahabat/komunikatif
2.
Kegiatan inti (50 menit)
Ø  Eksplorasi
·    Siswa dipersilahkan membuka dan membaca buku pelajaran tentang materi yang akan dipelajari
·    Guru menjelaskan materi tentang kasih sayang dalam keluarga menggunakan media gambar
·    Siswa mengamati media yang digunakan guru ketika menjelaskan materi di depan kelas
·    Guru memberikan kesempatan pada siswa untuk bertanya mengenai materi yang belum dipahami
Ø  Elaborasi
·      Guru membagi siswa dalam 6 kelompok setiap kelompok terdiri dari 5-6 siswa.
·      Siswa membuat nama kelompoknya berdasarkan nama hewan
·      Guru memberikan setiap kelompok lembar kerja kelompok
·      Siswa ditugaskan untuk mengerjakan lembar kerja kelompok sesuai dengan instruksi yang diberikan guru
·      Guru menunjuk salah satu anggota kelompok untuk maju ke depan kelas membacakan hasil diskusi kelompok
Ø  Konfirmasi
·      Guru bersama siswa memberikan tanggapan mengenai presentasi hasil diskusi setiap kelompok
·      Guru bertanya jawab tentang materi yang telah dipelajari
·      Guru memberi kesempatan kepada siswa untuk bertanya terkait materi yang belum di pahami


Toleransi, kerja keras, komunikasi












Disiplin, tekun, tanggung jawab, kerjasama, percaya diri, keberanian











Rasa ingin tahu, toleransi, keberanian
3
Kegiatan akhir (10 menit)
·      Siswa diberikan tugas individu
·      Siswa dan guru membuat kesimpulan materi yang dipelajari
·      Guru melakukan refleksi mengenai materi yang sudah dijelaskan
·      Berdoa bersama dan diakhiri salam

Kreatif, bersahabat, religius

H.    Sumber dan Media Pembelajaran
1.      Sumber
·      Buku IPS Terpadu untuk SD/MI kelas 1/ Tim Bina Karya Guru (Tim BKG): penerbit Erlangga, 2012.
·      Buku Ilmu Pengetahuan Sosial 1 untuk SD/MI kelas 1/ oleh Muhamad Riduwan. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional, 2009.
2.      Media
·      Gambar

I.       Penilaian
-          Prosedur
Proses dan hasil, penilaian dilakukan terhadap siswa selama proses diskusi kelompok dan pada akhir pembelajaran. Penilaian proses diskusi dilakukan melalui kekompakan dan ketepatan dalam mengerjakan tugas kelompok, sedangkan penilaian akhir dilakukan melalui soal latihan.
-          Tehnik                       : tugas kelompok dan tes individu
-          Bentuk                      : tes uraian
-          Soal/instrumen          : terlampir

No comments:

Post a Comment